Cileat adalah sebuah nama kampung
yang berada di desa gardu sayang, kecamatan cisalak, kabupaten subang provinsi
jawa barat. Warga setempat tidak ada yang tau asal mula nama cileat di buat. Kampung yang memiliki cuaca yang
dingin ini mayoritas beragama islam dan terdapat banyak kolam ikan pada kampung cileat. kampung ini memiliki 2 RW.
Kampung ini memiliki fasilitas umum
yang kumplit dan baik. ada mesjid 2 lantai yang berada dipusat kampung Cileat
dan selalu digunakan sebagai tempat sholat jumat, adapun fasilitas air bersih juga sudah mengalir ke
setiap rumah penduduk, air bersumber dari mata air yang berada disekitar bukit
di kampung ini. jalan di kampung ini pun bagus, karena sudah di hotmix.
Secara ekonomi, Cileat merupakan
kampung yang berkembang dan menuju ke arah ekonomi yang makin baik. hal ini
dapat dilihat dari daya beli masyarakat yang semakin bagus. dan rumah-rumah
penduduk terlihat semakin layak dan cantik. sekarang hampir tiap rumah memiliki
kendaraan pribadi khususnya roda dua, dan tiap rumah memiliki alat-alat
elektronik yang bervariasi, hal ini berbeda dengan cileat di 7tahun
kebelakang, dimana daya beli masyarakat yang masih rendah. profesi penduduk
kampung ini pun bervariasi, ada yang jadi PNS, karyawan, swasta, pedagang, dan
petani.
0 komentar:
Posting Komentar